Senin, 13 Mei 2013

Gerakan Air Laut

Gerakan air laut dapat berupa  pasang surut, gelombang dan arus.

1. Pasang surut
Dalam satu hari selama 24 jam permukaan air laut mengalami perubahan yang disebut pasang surut air laut dan sering disingkat dengan pasut.
Faktor utama yang mempengaruhi pasang surut adalah posisi bulan dan posisi matahari. Pada saat posisi bulan dan matahari sejajar maka pasang akan menjadi maksimum sedangkan pasang minimum terjadi pada saat pasang perbani.
2.  Gelombang
Gelombang merupakan gerakan air laut naik turun atau secara vertikal. Air laut yang bergerak tidak mengalami perpindahan tempat secara horizontal. Gerakan ini akan menjalar ketempat lain seperti tali yang digerakan naik-turun. Gelombang mempunyai dimensi seperti panjang, tinggi, kecepatan, periode, frekuensi dan arah datangnya gelombang.
Gelombang laut terjadi karena beberapa faktor seperti :
a)  Karena gerakan lempeng tektonik
b)  Karena aktivitas vulkanik
c)  Karena aktivitas angin
3.  Arus Laut.
Arus laut merupakan pergerakan massa air laut secara teratur dari suatu tempat ke tempat lain. Sebagian besar air laut bergerak denga arah horisontal dan sebagian kecil yang pergerakanya vertikal (upwelling).
Arus laut terjadi karena beberapa faktor :
a) Karena faktor angin
b) Karena perbedaan kadar garam
c) Karena perbedaan suhu
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar